Bhabinkamtibmas Polsek Ciemas Laksanakan Kegiatan Sambang/Door to Door System di Desa Girimukti

    Bhabinkamtibmas Polsek Ciemas Laksanakan Kegiatan Sambang/Door to Door System di Desa Girimukti
    Bhabinkamtibmas Polsek Ciemas Laksanakan Kegiatan Sambang/Door to Door System di Desa Girimukti

    Bhabinkamtibmas Desa Sidamulya, Polsek Ciemas, AIPDA Indra, melaksanakan kegiatan sambang atau Door to Door System (DDS) di Kampung Cilele, RT 02/07, Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Selasa (11/11/2024). Kegiatan dimulai pada pukul 10.45 WIB dan berjalan dengan tertib serta kondusif.

    Dalam kesempatan ini, AIPDA Indra menyampaikan sejumlah imbauan kepada warga untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di Desa Girimukti. Ia memberikan kontak layanan informasi dan pengaduan melalui hotline dan WhatsApp, yang dapat digunakan masyarakat untuk melaporkan situasi darurat atau kejadian yang memerlukan bantuan kepolisian.

    Beberapa pesan penting yang disampaikan meliputi ajakan untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif dengan melibatkan pos keamanan lingkungan (Satkamling), menghindari penyakit masyarakat, serta meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi pencurian kendaraan bermotor. Warga diimbau untuk memarkir kendaraan di tempat aman dan menggunakan kunci ganda.

    polres sukabumi
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Gegerbitung, Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Kegiatan Anjangsana Bhabinkamtibmas Desa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Program Paslon Nomor Dua Asep Japar Andreas Pro Masyarakat dari Mulai Bedah Rumah dan Pengobatan Gratis

    Ikuti Kami